Menu

Mode Gelap
HEBOH! Warga di Pangandaran Dikagetkan Bola Api Meluncur di Langit Keindahan Pantai Karapyak Pangandaran Dikotori Banyak Sampah Perjuangan Perangkat Desa di Pangandaran, Penghasilan Masih Dibawah UMR Tari Parigel 2025 di Pantai Batu Karas Pangandaran Kenalkan Wisata dengan Budaya Priangan Timur Klarifikasi Puskesmas Pangandaran soal Diugaan Tidak Melayani Seorang Balita Deretan Event Seru di Pangandaran Bulan Juni Juli 2025

Daerah

Terpilih Kembali Ketua Karangtaruna Desa Sindangwangi, Padna: Ya Alhamdulillah 

badge-check


					Proses pemilihan ketua Karangtaruna desa sindangwangi Perbesar

Proses pemilihan ketua Karangtaruna desa sindangwangi

Pangandaran, LENSAPRIANGAN.COM – Demi keberlangsungan organisasi kepemudaan, Karang Taruna Bina Remaja di Desa Sindangwangi Kecamatan Padaherang Kabupaten Pangandaran melakukan restrukturisasi.

Restrukturisasi dengan metode pemilihan secara demokrasi ini dilakukan di Aula Desa Sindangwangi, Sabtu (21/9/2024).

 

Sebelum restrukturisasi dilakukan, kepengurusan Karang Taruna Bina Remaja Desa Sindangwangi yang diketuai PADNA sudah berjalan selama dua periode yaitu periode pertama 2018-2021 dan periode kedua 2021-2024.

 

Ketua Karang Taruna Bina Remaja Desa Sindangwangi, Padna (35) mengatakan, restrukturisasi ini sengaja dilakukan untuk penyegaran organisasi Karang Taruna.

 

“Kebetulan, periode kedua yang diketuai saya kemarin sudah habis. Makanya, kita lakukan pemilihan kembali dan merestrukturisasi pengurus di bawahnya,” ungkapnya.

 

Namun saat dilakukan pemilihan Ketua Karang Taruna baru, Padna terpilih kembali sebagai Ketua Karang Taruna Bina Remaja Desa Sindangwangi periode 2024-2027.

 

“Ya, alhamdulilah diberi kepercayaan kembali. Tapi, sebenarnya saya ingin ada generasi penerus muda lain yang peka terhadap lingkungan dan siap sebagai pengurus,” ucap Padna.

 

Pemilihan Ketua Karang Taruna tersebut diikuti oleh sekitar 30 Pemuda dari perwakilan 4 Dusun di Desa Sindangwangi.

 

Menurutnya, ketika menjabat Ketua Karang Taruna Desa banyak PR untuk memajukan kepemudaan di Desa Sindangwangi.

 

“Di antaranya, peningkatan SDM, lapangan pekerjaan, pendidikan termasuk membantu jompo serta yatim-piatu. Dan ini, jadi program kita kedepan bersama teman – teman lain,” paparnya.

 

Padna menegaskan, sebuah organisasi bisa berjalan harmonis dan berkesinambungan jika pengurus beserta anggota lainnya tidak memanfaatkan organisasi Karang Taruna untuk kepentingan pribadi.

 

“Jika organisasi dimanfaatkan untuk kepentingan pribadi, maka tinggal tunggu kehancurannya. Tapi, jika kita ingin menghidupkan organisasi dan memajukan lingkungan, insyaallah diri kita juga akan maju dan sukses,” ungkap Padna. *

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Penanganan Medis Jadi Sorotan, RSUD Pandega Pangandaran Sampaikan Klarifikasi

9 Oktober 2025 - 15:43 WIB

HEBOH! Warga di Pangandaran Dikagetkan Bola Api Meluncur di Langit

7 Oktober 2025 - 18:42 WIB

Karang Taruna Bina Remaja Desa Sindangwangi di Pangandaran Gelar Road Show Edukasi Bahaya Narkoba dan Kriminalitas

5 Oktober 2025 - 15:06 WIB

Polres Pangandaran Amankan Napak Jagat Pasundan Hariring 2025 di Cijulang

27 September 2025 - 19:10 WIB

Polisi di Pangandaran Amankan Perbatasan Jabar-Jateng pada Hari Tani Nasional

24 September 2025 - 08:41 WIB

Trending di Daerah